get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecelakaan di Tol Palikanci Cirebon Hari Ini, 7 Kendaraan Tabrakan Beruntun, 1 Orang Luka Parah

Makanan Khas Cirebon, Nasi Jamblang dan Tahu Gejrot Melegenda

Jumat, 05 Mei 2023 - 10:37:00 WIB
Makanan Khas Cirebon, Nasi Jamblang dan Tahu Gejrot Melegenda
Nasi jamblang, kuliner khas Cirebon, menjadi ikon kota udang. Kurang afdol jika berkunjung ke Cirebon tapi tidak mencicipi lezatnya nasi jamblang. (FOTO: DOK iNews.id)

2. Tahu Gejrot

Tahu gejrot, makanan khas Cirebon. (FOTO: ISTIMEWA)
Tahu gejrot, makanan khas Cirebon. (FOTO: ISTIMEWA)

Kuliner khas Cirebon di urutan kedua adalah tahu gejrot. Makanan khas itu tidak hanya populer dan digemari masyarakat Cirebon, tetapi juga kota-kota lain.

Tidak heran banyak pedagang tahu gejrot dengan wadah dari anyaman bambu dan pikulan, berjualan keliling di kota-kota besar. 

Tahu gejrot merupakan penganan berbahan dasar tahu yang disajikan dengan bumbu bawang merah, cabai, disiram air gula dan cuka. 

Uniknya, tahu gejrot disajikan bukan di atas piring, melainkan wadah dari tanah liat. Sampai saat ini, para pedagang tahu gejrot tetap mempertahankan ciri khas tersebut.

Kata gejrot berasal dari bahasa Cirebon yang artinya tumbuk atau ulek. Jadi tahu gejrot adalah tahu yang diulek bersama kuahnya.

Satu dari sekian banyak pedagang tahu gejrot di Cirebon yang jadi favorit warga berlokasi di Pasar Kanoman, tepatnya di depan toko manisan Shinta.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut