get app
inews
Aa Text
Read Next : Garis Pantai Terancam Erosi, Pegadaian Tanam 10.000 Pohon Mangrove di Cirebon

Sejarah Gua Sunyaragi, Tempat Menyepi Para Sultan Cirebon

Sabtu, 07 Oktober 2023 - 20:09:00 WIB
Sejarah Gua Sunyaragi, Tempat Menyepi Para Sultan Cirebon
Gua Sunyaragi yang dibangun pada masa Kesultanan Cirebon jadi objek wisata unik di Kota Cirebon. (Foto: iNews.id/DOK)

BANDUNG, iNews.id - Kota Cirebon mendapat julukan sebagai kota wali. Sebab, kota ini dibangun oleh satu dari 9 wali yang menyebarkan agama Islam di Pulau Jawa, yaitu Syarif Hidayatullah atau Sunan Gunung Jati.

Syekh Syarif Hidayatulllah merupakan pemimpin agama sekaligus pemerintahan, Kesultanan Cirebon yang bergelar Sultan Cirebon.

Selama berkuasa 5 abad, Kesultanan Cirebon membangun sejumlah tempat bersejarah. Selain sejumlah keraton, Kesultanan Cirebon juga membangun Gua Sunyaragi atau Taman Gua Sunyaragi alias  Tamansari Sunyaragi di Kelurahan Sunyaragi, Kecamatan Kesambi, Kota Cirebon.

Gua Sunyaragi merupakan gua buatan mirip candi. Nama Sunyaragi berasal dari dua suku kata bahasa Sanskerta, yaitu, sunya berarti sepi dan ragi bermakna raga.

Jadi, sesuai tamanya tujuan utama pendirian Gua Sunyaragi adalah sebagai tempat beristirahat dan meditasi para Sultan Cirebon dan keluarganya.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut