get app
inews
Aa Text
Read Next : Ekonomi Jabar Tumbuh 6,07 Persen, Bank Indonesia: Konsumsi dan Ekspor Positif

Bapenda dan Polda Jabar Bahas Pengesahan STNK Tahunan Daring via Sambara

Kamis, 10 November 2022 - 21:20:00 WIB
Bapenda dan Polda Jabar Bahas Pengesahan STNK Tahunan Daring via Sambara
Kepala Bapenda Jabar Dedi Taufik. (FOTO: ANTARA)

Kemudian pada 2021, saat pandemi Covid-19 berada dalam status kedaruratan yang tinggi dan perekonomian melemah, jangkauan KBM tetap meningkat dengan total sebanyak 666,249 unit dengan PKB sebesar Rp578 miliar.

Tahun ini, saat masa pemulihan ekonomi, hingga 30 September lalu, layanan sudah menjangkau lebih dari setengah juta KBM dengan PKB sebesar Rp510 miliar.

Dedi Taufik tidak mau melewatkan tren positif begitu saja dan optimalisasi layanan terus dilakukan sesuai amanat Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil.

“Ya, amanat Gubernur kan jelas. Inovasi untuk layanan terhadap masyarakat harus menjadi prioritas. Sekarang jangkauan layanan digital sedang baik," tutur Kepala Bapenda Jabar.

"Soal pembayaran sudah banyak pilihan. Sekarang yang menjadi fokus adalah bagaimana caranya ketika pengesahan (surat kendaraan/STNK) bisa dilakukan secara on line juga. Ini yang akan dikoordinasikan dengan pihak kepolisian yang menjadi mitra kami," ucap Dedi Taufik.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut