get app
inews
Aa Text
Read Next : Bansos PPKM Darurat, Kodam III/Siliwangi Bagikan Nasi Bungkus ke Warga

Siliwangi Peduli Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Terdampak Pandemi

Selasa, 20 Juli 2021 - 20:37:00 WIB
Siliwangi Peduli Bagikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Terdampak Pandemi
Personel Kodam III/Siliwangi membagikan paket sembako kepada para PKL di kawasan Cikapundung, Kota Bandung. (Foto: Pendam Siliwangi)

Selain bertujuan meringankan beban masyarakat, ujar Kolonel Inf FX Sri Wallyanto, bansos paket sembako ini juga bertujuan agar masyarakat tetap di rumah selama penerapan Pembelakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat sebagai upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

"Paket sembako ada yang dibagikan secara door to door dan langsung ke lokasi kegiatan masyarakat dengan lokasi berbeda-beda," ujar Kolonel Inf FX Sri Wellyanto.

Kapendam berharap, bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi masyarakat. Bansos paket sembako ini wujud kepedulian. Kodam III/Siliwangi akan selalu hadir di tengah masyarakat yang saat ini berjuang bersama-sama menghadapi pandemi Covid-19. "Dalam keadaan suka maupun duka, Kodam III/Siliwangi berdiri dan hadir di tengah masyarakat," tutur Kapendam. 

Kolonel Inf FX Sri Wellyanto mengimbau masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan 5M, yakni, memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan membatasi mobilisasi. "Tujuannya agar terhindar dari penularan Covid-19," ucap Kolonel Inf FX Sri Wellyanto.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut