Ribuan Warga Kota Cimahi Serbu Vaksinasi Covid-19 Massal di Gedung Technopark

Warga ingin divaksin karena salah satu upaya agar pandemi Covid-19 berakhir. Dengan vaksinasi, tubuh mereka akan lebih kebal dari virus Corona. Setidaknya, Covid-19 yang menginfeksi tak menimbulkan dampak vatal terhadap nyawa.
Apalagi saat ini, angka kasus Covid-19 di kawasan Bandung Raya, termasuk Kota Cimahi melonjak. Sejumlah rumah sakit rujukan sudah tidak mampu menampung pasien Covid-19. Tak sedikit warga yang terpapar Covid-19 terpaksa menjalani isolasi mandiri (isoman) di rumah.
Dinkes Cimahi mencatat, sebanyak 39 warga di tiga kecamatan, Cimahi Tengah, Cimahi Selatan, dan Cimahi Utara meninggal dunia saat isoman di rumah. Perinciannya, di Kecamatan Cimahi Utara 17 orang meninggal saat isoman, Cimahi Selatan 8, dan Cimahi Tengah 14.
Irma, peserta vaksinasi massal, mengatakan, untuk mendapatkan vaksin Covid-19 gratis, harus mendaftar terlebih dulu secara online yang tekah dibuka jauh-jauh hari oleh panitia Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jabar.
"Saya sengaja datang karena kebutuhan, tempat kerja saya mensyaratkan harus sudah divaksinasi. Datang dari jam 8 pagi tadi," kata Irma.
Editor: Agus Warsudi