Rawat Kebangsaan, Bupati Bandung Wajibkan Indonesia Raya Diperdengarkan Setiap Pagi
Kang DS, sapaan akrab Bupati Bandung, secara bertahap lagu Indonesia Raya dan Halo Halo Bandung itu juga akan diberlakukan di seluruh sekolah sebelum memulai kegiatan belajar mengajar, dan bahkan di pusat-pusat pembelanjaan, seperti pasar baik tradisional maupun modern.
Dengan instruksi tersebut, Kang DS berharap, spirit kebangsaan yang mulai banyak dipersoalkan belakangan ini bisa tetap terjaga dan terawat dengan baik di Kabupaten bandung. Meskipun, memperdengarkan lagu Indonesia Raya setiap pagi bukan merupakan satu-satunya cara dalam merespons potensi dan ancaman lunturnya semangat kebangsaan.
“Minimal, dengan selalu mendengar lagu Indonesia Raya setiap pagi, ada perasaan dan semangat yang terpancar dari pesan lagu wajib nasional itu untuk selalu cinta Tanah Air dan makin merasa memiliki negeri ini. Negara yang subur makmur dengan sumber daya alamnya yang melimpah ini dulu pernah dipertahankan dengan nyawa, darah dan air mata melalui semangat kebersamaan," kata Bupati Bandung, Selasa (30/11/2021).
Lagu Halo Halo Bandung juga wajib diperdengarkan, ujar Kang DS, karena memiliki sejarah khusus bagi warga Bandung. Ada peristiwa sangat heroik dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan negeri ini dari penjajah. "Ada semangat juang di situ. Ada spirit untuk menjaga Tanah Air. Terdapat spirit untuk merawat kebangsaan dan kebersamaan," ujar Kang DS.
Editor: Agus Warsudi