get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelaku Pembunuhan Lansia di Kebonlega Bandung Keponakan Korban, Ini Motifnya

Masalah Harta Warisan Picu Pemuda Ini Tega Bunuh Bibi di Kebonlega Bandung

Senin, 17 Oktober 2022 - 15:53:00 WIB
Masalah Harta Warisan Picu Pemuda Ini Tega Bunuh Bibi di Kebonlega Bandung
Kiki Randiyansyah tega membunuh bibi sendiri, Dede Rohayah, gegara harta warisan. (FOTO: Humas Polrestabes Bandung)

BANDUNG, iNews.id - Harta warisan diduga menjadi pemicu Kiki Randiyansyah (20) gelap mata hingga tega membunuh Dede Rohayah (62), bibinya di Jalan Leuwisari, Kelurahan Kebonlega, Kecamatan Bojongloakidul, Kota Bandung, Kota Bandung. Akibat perbuatannya, pelaku Kiki kini terancam 15 tahun penjara. 

Kapolrestabes Bandung Kombes Aswin Sipayung melalui Kapolsek Bojongloa Kidul Kompol Ari Purwantono mengatakan, dari keterangan pelaku Kiki Randiyansyah, korban almarhumah Dede Rohayah sempat menjanjikan akan memberi uang warisan setelah pelaku menikah. 

Pelaku kemudian datang ke rumah almarhumah Dede Rohayah pada Selasa (20/9/2022) malam untuk menagih janji. Namun janji itu tidak ditepati oleh korban.

"Ini (harta warisan) merupakan motifnya (perampokan dan pembunuhan terhadap Dede Rohayah). Dia (pelaku Kiki R) menanyakan warisan. Korban dibekap pakai kain berikut lakban dan akhirnya korban lemas dan kehabisan napas," kata Kapolsek Bojongloa Kidul di Mapolsek Bojongloa Kidul pada Senin (17/10/2022).

Kompol Ari Purwantono menyatakan, pelaku Kiki Randiyansyah membunuh korban dengan cara membekap menggunakan kain dan lakban hingga kehabisan napas pada Rabu (21/9/2022) dini hari. 

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut