get app
inews
Aa Text
Read Next : Hengki Angkat Bicara soal Dilaporkan ke KPK terkait Rotasi Mutasi, Ini Katanya

KPK Diminta Tindak Lanjuti Laporan soal Rotasi dan Mutasi di Pemda KBB

Sabtu, 13 Mei 2023 - 17:05:00 WIB
KPK Diminta Tindak Lanjuti Laporan soal Rotasi dan Mutasi di Pemda KBB
Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan saat merotasi dan mempromosi 416 pejabat di lingkungan Pemda KBB termasuk 7 camat, Senin (9/1/2023). (Foto: Istimewa)

Disinggung apakah dengan pelaporan ini akan berdampak kepada roda pemerintahan, Yakub menilai secara umum tidak. 

Hanya saja bagi mereka yang merasa bersalah pasti tidak akan tenang. Termasuk kepercayaan publik terhadap Pemda KBB akan turun ketika persoalan yang dilaporkan memang benar terjadi.

Sementara itu, Dewa Penasihat (Wanhat) P4KBB Jamu Kertabudi mengatakan, apakah proses mutasi rotasi itu sudah sesuai dengan aturan. 

"Apakah prosesnya sudah melibatkan TPK (Tim Penilai Kinerja), Sekda dkk. Serta mempertimbangkan kompetensi, pangkat, pengalaman, pendidikan dan usia," kata Jamu Kertabudi.  

Selain itu, ujar dia, berdasarkan keputusan Kepala BKN (Badan Kepagawaian Negara) Nomor 5 Tahun 2019 tentang Tata Cara Mutasi, dalam salah satu pasalnya disebutkan bahwa mutasi dilakukan paling cepat dua tahun dan paling lama lima tahun".

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut