get app
inews
Aa Text
Read Next : 5 Resep Bebek Madura Terenak, Dinikmati dengan Bumbu Hitam dan Sambal Mangga

Kiai Muda Mustang Algifari Sukses Budidayakan Lebah Madu di Ponpes

Sabtu, 23 Januari 2021 - 23:00:00 WIB
Kiai Muda Mustang Algifari Sukses Budidayakan Lebah Madu di Ponpes
Madu asli. (Foto: Ilustrasi)

BANDUNG BARAT, iNews.id - Mustang Algifari (30), kiai muda, sukses membudidayakan lebah madu di lingkungan Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Ikhsan. Usaha yang dirintis sejak 2012 itu kini berbuah manis.

Tak hanya bagi Mustang, tetapi juga bagi Ponpes Nurul Ikhsan Desa Mukapayung, Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Bandung Barat (KBB), Jawa Barat.

Di halaman rumah Mustang yang berada di lingkungan pesantren, terdapat lebih dari 30 kotak lebah madu yang ditutup dengan asbes tempat lebah menyimpan madunya. Peti itu di pasang pada tiang penyangga setinggi satu meter, dengan jarak satu sama lainnya sekitar lima meter.

“Orang tua saya KH Wahyudin, mengamanatkan kepada saya untuk merintis usaha peternakan lebah madu ini. Makanya saya tekuni walaupun terkendala keberadaaan lahan untuk peternakan lebah,” ujar pria yang juga aktif di Gerakan Pemuda (GP) Ansor KBB ini.
 
Peternakan lebah di sekitar Pontren Nurul Ikhsan itu memang masih terkendala lahan. Mengingat saat ini masih memanfaatkan pelataran belakang pesantren. Tidak jarang lebahnya takut jika ada kepulan asap yang berasal dari tungku api para santri yang sedang memasak liwet.

Terdapat empat jenis madu yang dihasilkan dari peternakan dan pengolahan madu alami milik Mustang, yakni Madu Odeng, Madu Nyiruan, Madu Teuweul dan Madu Pahit. Dia pun menampung madu lebah liar (odeng) yang dikirim dari pencari lebah hutan. 

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut