get app
inews
Aa Text
Read Next : Aliansi Masyarakat Sultra Demo Tolak Habib Rizieq karena Dinilai Dakwahnya Provokatif

Giliran Warga Cianjur Menolak Kehadiran Habib Rizieq Shihab

Rabu, 02 Desember 2020 - 19:30:00 WIB
Giliran Warga Cianjur Menolak Kehadiran Habib Rizieq Shihab
Massa Aliansi Masyarakat Cinta NKRI Kabupaten Cianjur berunjuk rasa menolak dan mengecam Habib Rizieq, Rabu (2/12/2020). (Foto: Istimewa)

"Rizieq Shihab pelanggar protokol kesehatan dan provokator serta merusak kebhinnekaan yang dimiliki Indonesia," ujar Rustandi.

Diketahui, sejak pulang ke Tanah Air beberapa waktu lalu, Habib Rizieq terus menimbulkan kegaduhan. Seperti kerumunan ratusan ribu pendukung Habib Rizieq di Bandara Soekarno-Hatta.

Kemudian, kerumunan massa di Megamendung, Kabupaten Bogor pada Jumat 13 November 2020. Dilanjutkan dengan kerumunan massa di resepsi pernikahan anak Habib Rizieq yang disambung dengan Peringatan Maulid Nabi di Petamburan.

Kasus terakhir, Habib Rizieq datang dan pergi diam-diam dari RS UMMI Kota Bogor. Bahkan, Rizieq diduga menolak memberikan informasi terkait hasil swab test yang telah dilakukannya. Semua tindakan itu dinilai bertentangan dengan upaya pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut