Cimahi Berada di Jalur Sesar Lembang, Warga Harus Siaga Hadapi Bencana
CIMAHI, iNews.id - Kota Cimahi berada di jalur Sesar Lembang yang membentang sepanjang 29 kilometer dari Lembang hingga Jatinangor. Karena itu, warga Kota Cimahi diimbau untuk siap siaga menghadapi bencana.
Imbauan itu disampaikan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cimahi. BPBD Kota Cimahi melakukan penguatan kapasitas dan pemahaman mengenai adaptasi dan mitigasi bencana di tingkat keluarga.
Masyarakat Kota Cimahi wajib memiliki pemahaman dan pengetahuan dalam mencegah dampak bencana dari tingkat yang paling kecil, yakni keluarga.
"Mitigasi bencana menjadi prioritas kami dalam pencegahan dini ketika terjadi bencana alam serta dampak yang ditimbulkannya," kata penjabat Wali Kota Cimahi Dikdik S Nugrahawan seusai membuka Pelatihan Keluarga Tanggap Bencana Alam di Technopark Kota Cimahi, Senin (13/2/2023).
Pelatihan Keluarga Tanggap Bencana Alam merupakan bagian dari Gerakan Nasional Keluarga Indonesia Tangguh Bencana. Hal itu sesuai dengan amanat Presiden Jokowi dan UU No 24 Tahun 2007 dalam mewujudkan ketangguhan negara menghadapi bencana.
Editor: Agus Warsudi