Prosesi nyriramkeun pusaka sebagai bagian dari rangkaian Milangkala ke-550 Tahun Nunuk. (Foto: MPI/Inin Nastain)

MAJALENGKA, iNews.id - Sejumlah benda pusaka peninggalan abad ke-14 dipertontonkan kepada masyarakat umum di Desa Nunuk Baru, Kecamatan Maja, Kabupaten Majalengka, Kamis (23/9/2021). Acara tersebut merupakan bagian dari rangkaian peringatan Milangkala ke-550 Tahun Nunuk.

Beberapa pusaka yang dihadirkan di antaranya dari jenis senjata seperti pedang dan keris. Selain senjata, ada juga sejumlah alat musik yang disebut-sebut sebagai peninggalan dari masa lalu.  Tidak hanya dihadirkan begitu saja, pusak-pusaka itu juga dicuci, atau dalam bahasa warga setempat disebut nyiramkeun pusaka.

Sesepuh desa setempat, Samsudin mengatakan, kehidupan di desa itu sudah ada sejak abad 14 silam. Desa Nunuk sendiri, jelas dia, memiliki hubungan yang cukup dekat dengan Kerajaan Talaga, yang saat ini, secara administrasi berada di Kecamatan Talaga, Kabupaten Majalengka, tetangga dari Kecamatan Maja.

“Nah pusaka-pusaka itu, peninggalan leluhur, yang memang ada hubungan dengan Kerajaan Talaga. Makanya ada beberapa senjata, seperti pedang, keris, tombak dan lain-lain,” kata dia.

Dalam perjalanannya, jelas dia, pusaka-pusaka, yang sebagainya berbentuk senjata, tidak dibawa ke Kerajaan Talaga. Sehingga, pusaka-pusaka itu masih berada di Nunuk, disimpan ahli waris para leluhur itu.


Editor : Asep Supiandi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network