Asep menekankan, jika ketiga hal tersebut dapat dilakukan, modal politik dan modal finansial dengan sendirinya akan hadir dan peluang Ridwan Kamil maju ke ajang Pilpres 2024 pun bakal semakin besar.
"Hal itu dapat dilakukan dengan asumsi Pak Emil ingin maju di RI 1 atau RI 2. Kalau untuk Jabar mah, Pak Emil saya kira belum ada saingan. Pak Emil untuk Jabar aman, tapi untuk RI 1 atau RI 2 harus kerja ekstra," kata dia.
Diketahui, Ridwan Kamil santer digadang-gadang sebagai salah satu sosok yang layak bertarung di ajang kontestasi Pilpres 2024. Namanya kerap disandingkan dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo di bursa Pilpres 2024.
Baru-baru ini, Ridwan Kamil pun menggelar pertemuan dengan sejumlah petinggi parpol. Terbaru, Ridwan Kamil bertemu Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketum Partai Golkar, Airlangga Hartarto. Pertemuan tersebut dinilai banyak pihak tak lepas dari agenda Pilpres 2024.
Editor : Asep Supiandi
Artikel Terkait