Setting jam 1
BANDUNG, iNews.id – Pemkot Bandung memetakan ada 12 titik rawan banjir pada musim hujan tahun ini. Dari 12 titik tersebut, lima lokasi di antaranya jadi prioritas untuk ditangani karena dinilai yang terparah.
Penjabat (Pj) Wali Kota Bandung Bambang Tirtoyuliono mengatakan, jumlah titik rawan banjir di Kota Bandung berkurang dibandingkan tahun sebelum.
"Beberapa tahun lalu, titik banjir di Bandung ini ada 25. Sekarang tinggal 12. Jadi sudah dilakukan berbagai upaya (untuk mengatasi banjir)," kata Pj Wali Kota Bandung di Mapolrestabes Bandung, Senin (8/1/2024).
Dari 12 titik lokasi banjir di Kota Bandung, ujar Bambang, terdapat lima titik dengan ketinggian rata-rata air lebih dari 30 sentimeter (cm) dengan genangan selama 1 jam lebih.
Lima titik tersebut di antaranya, Gedebage, Leuwipanjang, Pasirkoja, Margahyu Raya. "Lima titik ini jadi prioritas kami untuk diatasi," ujar Bambang.
Dia menuturkan, Pemkot Bandung melaksanakan beberapa program untuk mengatasi tiitk banjir tersebut. Salah satunya, program mapag hujan, yaitu membersihkan saluran air bersama warga. Saluran dibersihkan karena diidentifikasi sebagai salah satu penyebab banjir.
"SDA dan Bina Marga memastikan saluran dibersihkan karena salah satu penyebab genangan air di Kota Bandung adalah saluran yang air yang tersumbat," tuturnya.
Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait