get app
inews
Aa Text
Read Next : Satgas Covid-19 Jabar Dukung Pemerintah Batasi Aktivitas Warga di Jawa dan Bali

Satgas Covid-19 Jabar Kampanyekan Isolasi Mandiri Pasien Tanpa Gejala 

Selasa, 12 Januari 2021 - 13:54:00 WIB
Satgas Covid-19 Jabar Kampanyekan Isolasi Mandiri Pasien Tanpa Gejala 
Foto ilustrasi isolasi mandiri pasien Covid-19. (foto: istimewa)

Daud mengemukakan, agar masyarakat, khususnya pasien Covid-19 tanpa gejala dapat patuh menjalani isolasi mandiri, sosialisasi harus dipadukan dengan penegakkan aturan.

"Perlu ada komunikasi yang efektif untuk mengubah perilaku masyarakat. Sebaiknya sosialisasikan ini disatukan dengan penegakan aturan supaya masyarakat patuh," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bandung Ahyani Raksanagara menyatakan, pasien Covid-19 tanpa gejala yang menjalani isolasi mandiri harus mendapat pendampingan dan dukungan, terutama dari masyarakat sekitar. 

"Ini harus didampingi supaya masyarakat terpapar (Covid-19) menjadi bisa dan berani menghadapi penyakitnya. Kita libatkan semua potensi masyarakat sesuai dengan kemampuannya. Ini pernah dicoba di daerah saya dan berhasil," kata Ahyani.

Menurut Ahyani, sosialisasi dan edukasi isolasi mandiri perlu ditingkatkan. Selain untuk mengatasi tingkat keterisian rumah sakit rujukan Covid-19, kepatuhan masyarakat dalam menerapkan protokol kesehatan pun kini mulai mengendur. 

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut