Salat Jumat Terakhir di Desa Miliarder Kuningan, Jemaah Tak Terlalu Ramai
KUNINGAN, iNews.id – Hari ini merupakan Salat Jumat terakhir bagi warga Desa Kawungsari, Kecamatan Cibeureum, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Pasalnya, dalam beberapa hari ke depan, desa miliarder ini akan dijadikan Waduk Kuningan.
Berdasarkan rencana, Bendungan Kuningan ini akan langsung diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada Senin 21 Juni 2021.
Pantauan MNC Portal Indonesia di Desa Kawungsari, Jumat (18/6/2021) aktivitas warga yang hendak melaksanakan salat Jumat tidak begitu ramai. Aktivitas warga terlihat sepi.
Bupati Kuningan Acep Purnama beserta sejumlah pejabat lainnya akan melaksanakan Salat Jumat di Desa ini, sekaligus doa bersama dengan warga Desa Kawungsari.
"Iya. Kami sudah pindah, cuma mau mengambil sisa barang bangunan, Jumatan di sini. Mungkin minggu depan sudah di tempat baru," kata Rusdi ketika ditemui MNC Portal, Jumat (18/6/2021).
Di tengah persiapan Salat Jumat, terlihat aktivitas alat berat tengah meratakan sejumlah bangunan rumah milik warga, yang sudah ditinggal pemiliknya.
Pemerataan itu dilakukan satu alat berat excavator. Terlihat, satu bangunan sudah diratakan oleh alat berat itu.
Di sisi lain, warga yang tengah sibuk mengambil sisa-sisa material rumah, seperti kusen dan genting. Kemudian diangkut menggunakan mobil pikap.
Puing-puing yang diambil oleh warga itu, sebagian untuk digunakan kembali. Warga juga memanfaatkan sisa-sisa puing rumah itu untuk dijual. "Dijual aja. Karena kami akan menempati rumah baru yang sudah disedikan pemerintah," kata Rusdi.
Editor: Agus Warsudi