Ratusan Petugas Gabungan Dikerahkan Amankan Nataru di Kota Bandung
BANDUNG, iNews.id - Mulai hari ini, ratusan petugas gabungan mulai dikerahkan untuk mengamankan libur Natal dan Tahun Baru 2021. Mereka bertugas mengamankan dan mengawasi protokol kesehatan di tengah masyarakat, termasuk merazia kerumunan.
Jika mendapati kerumunan warga, petugas gabungan dari unsur TNI, Satuan Polisi Pramong Praja (Satpol PP), Dinas Perhubungan (Dishub), serta Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB), tak segan melakukan pembubaran.
Kepala Satpol PP Kota Bandung Rasdian Setiadi mengatakan, pihaknya menerjunkan 400 personel untuk mengamankan dan mengawasi libur Nataru di Kota Bandung.
"Satpol PP sudah menyiapkan 400 orang dalam rangka pengamanan Nataru dan juga melaksanakan tugas embanan pengendalian pencegahan Covid-19," kata Rasdian, Rabu (23/12/2020).
Selain disiagakan di sejumlah lokasi yang menjadi pusat keramaian, pada malam Natal nanti petugas Satpol PP juga akan melakukan pengawasan di tempat ibadah, 11 gereja di Kota Bandung.
Editor: Agus Warsudi