PPKM Darurat, Petugas Bubarkan Pasar Kaget di Punclut Bandung
"Kami juga mengedukasi masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19 Intinya, jangan panik atau takut menghadapi virus Corona. Tapi jangan sepelekan prokes," ujar Hilda.
Sementara itu, Kapolsek Cidadap Kompol Dadan Suryanto mengatakan, petugas Polsek, Koramil Cidadap, dan petugas kecamatan membubarkan pasar kaget demi mencegah penyebaran Covid-19.
Diberitakan sebelumnya, petugas gabungan Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkomupimcam) Bandung Wetan, menutup sejumlah kafe dan lapak pedagang kaki lima (PKL). Tindakan tegas dilakukan karena kafe dan PKL makanan itu buka melebih batas waktu yang diperbolehkan.
Selain menutup paksa kafe dan PKL, petugas menyita kursi dan mencatat identitas pemilik. Pengetatan dan penindakan terhadap para pelanggar aturan PPKM darurat terus dilakukan oleh petugas gabungan pada Jumat (2/7/2021) malam.
Sebelum penindakan dilakukan, petugas menggelar patroli. Mereka menyisir sejumlah ruas jalan yang biasa ramai dikunjungi oleh warga, sepeti Jalan Begawan dan Cihapit.
Editor: Agus Warsudi