Perayaan Natal 2021, Ridwan Kamil: Negara Menjamin 1.000 Persen Aman
Untuk mengntisipasi hal tersebut, Emil menyebut, Polri dan TNI telah mendirikan pos pengamanan. Di setiap pos nanti akan dilakukan vaksinasi dan tes swab secara acak. Antisipasi lainnya, melakukan penutupan di titik-titik pusat keramaian.
"Kami melakukan pengetatan. Tidak boleh ada perayaan tahun baru. Maka, alun-alun dan ruang publik diimbau untuk di tutup sesuai arahan dari Kapolri selama menjelang tahun baru untuk antisipasi kehadiran potensi kerumunan," ujarnya.
Khusus untuk tempat wisata, Gubernur Jabar menginginkan penggunaan aplikasi PeduliLindungi lebih efektif lagi sebagai monitoring pontensi Covid-19. "(Aplikasi PeduliLIndungi) untuk menyeleksi orang-orang yang punya potensi Covid. PeduliLindungi untuk men-screening orang-orang sudah melakukan vaksinasi dua kali atau belum," tutur Kang Emil.
Editor: Agus Warsudi