Pangdam Siliwangi Dorong Percepatan Vaksinasi di Purwakarta dengan Door to Door
 
                 
             
                PURWAKARTA, iNews.id - Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto mendorong percepatan vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Purwakarta dengan cara door to door. Petugas harus menyambangi rumah-rumah warga agar mereka mau divaksin.
Keterlambatan cakupan vaksinasi untuk mencapai 100 persen di Kabupaten Purwakarta, kata Pangdam, lantaran banyak warga yang belum melaksanakan vaksinasi adalah para lanjut usia (lansia) dan masyarakat menyebar sehingga mereka enggan mendatangi sentra vaksinasi.
 
                                    "Dengan demikian, untuk mencapai 100 persen, sekarang vaksinasi dilakukan secara door to door," kata Pangdam Siliwangi saat meninjau kegiatan vaksinasi Makodim 0619/Purwakarta, Jalan Kolonel Kornel Singawinata, Kelurahan Nagri Kidul, Kecamatan Purwakarta, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Selasa (2/11/2021).
Selain pelaksanaan vaksinasi, ujar Mayjen TNI Agus Subiyanto, Kodam III/Siliwangi juga membagikan paket sembako kepada masyarakat terdampak pandemi Covid- 19. Paket sembako itu disebar oleh petugas Babinsa dan Bhabinkamtibmas Polres Purwakarta menggunakan sepeda motor.
 
                                    "Kami akan terus melaksanakan serbuan vaksinasi, sehingga herd immunity akan terwujud. Alhamdulillah capaian vaksinasi (di Purwakarta) sudah di atas 60 persen untuk dosis 1 dan kami akan lanjut terus untuk vaksinasi kekurangannya yang 40 persen,” ujar Mayjen TNI Agus Subiyanto.
 
                                    Sebelum meninjau vaksinasi dan pembagian sembako, Pangdam Siliwangi melaksanakan silaturahmi dengan para veteran, tokoh masyarakat, dan Forkopimda Kabupaten Purwakarta serta Warakawuri. Pada acara tersebut, Pangdam juga memberikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada para prajurit yang mengidap penyakit menahun, para veteran dan warakawuri.
Pangdam menyampaikan terima kasih kepada seluruh elemen di Purwakarta yang telah membantu pelaksanaan vaksinasi kepada masyarakat.
 
                                    "Melalui silaturahmi ini, kita bisa saling mengetahui posisi, fungsi, dan peran masing-masing, sehingga ciri khas dari sifat gotong-royong masyarakat Jawa Barat, “ka cai jadi saleuwi ka darat jadi salebak, rempug jukung sauyunan, sabagja sacilaka" dapat terwujud," tutur Pangdam.
Sebelum kembali ke Kota Bandung, Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Agus Subiyanto dan rombongan sempat mengunjungi Bale Panyawangan Diorama Purwakarta di Jalan KK Singawinata. Museum ini memamerkan berbagai hal tentang sejarah Tatar Sunda dan Indonesia.
 
                                    Editor: Agus Warsudi
 
                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                                     
                     
                                 
                                 
                                 
                                 
                                 
                                