get app
inews
Aa Text
Read Next : Harga Komoditas di Pasar Sindangkasih Majalengka Turun, kecuali Cabai Rawit Merah

Melihat Tunarungu Belajar Ngaji Alquran dengan Isyarat di Rumah Tuli Jatiwangi Majalengka 

Senin, 27 Maret 2023 - 13:33:00 WIB
Melihat Tunarungu Belajar Ngaji Alquran dengan Isyarat di Rumah Tuli Jatiwangi Majalengka 
Anak penyandang tunarungu belajar mengaji menggunakan bahasa isyarat. (FOTO: iNews/M ZENI JOHADI)

MAJALENGKA, iNews.id - Puluhan penyandang disabilitas tunarungu belajar mengaji di Rumah Tuli Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Senin (27/3/2023). Mereka membaca Alquran menggunakan bahasa isyarat.

Para tunarungu yang belajar mengaji itu berasal dari wilayah Cirebon-Indramayu-Majalengka-Kuningan (Ciayumajakuning).

Mereka tampak serius mengikuti bimbingan para ustaz di Rumah Tuli Jatiwangi. Karena yang belajar mengaji adalah penyandang tunanetra, suasana tidak seramai pengajian umumnya.

Walau sesekali terdengar suara dari ustaz yang mengajar, suasana pengajian di Rumah Tuli Jatiwangi Cenderung hening.

Namun, jemari anak-anak yang belajar mengaji itu bergerak mengikuti panduan bahasa isyarat sesuai abjad Arab yang tertera dalam kitab suci Alquran. 

Bukan hanya anak-anak, banyak juga warga paruh baya dan lanjut usia (lansia) tunarungu yang belajar mengaji di Rumah Tuli Jatiwangi.

Para penyandang tunarungu belajar mengaji di Rumah Tuli Jatiwangi Majalengka. (FOTO: iNews/M ZENI JOHADI)
Para penyandang tunarungu belajar mengaji di Rumah Tuli Jatiwangi Majalengka. (FOTO: iNews/M ZENI JOHADI)

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut