get app
inews
Aa Text
Read Next : Pertama dalam Sejarah, Presiden AS Joe Biden Ikut Demonstrasi

Mahasiswa Bandung Demo, Tuntut Pj Gubernur Jabar Turun Tangan Selesaikan Konflik Dago Elos

Jumat, 29 September 2023 - 19:32:00 WIB
Mahasiswa Bandung Demo, Tuntut Pj Gubernur Jabar Turun Tangan Selesaikan Konflik Dago Elos
Massa aksi yang tergabung dalam Mahasiswa Jawa Barat menggelar unjuk rasa di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (29/9/2023). (Foto: Istimewa)

BANDUNG, iNews.id - Massa aksi yang tergabung dalam Mahasiswa Jawa Barat menggelar unjuk rasa di depan Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (29/9/2023). Dalam aksinya, mereka menyuarakan lima tuntutan terkait permasalahan yang terjadi di tanah air khususnya di wilayah Jabar agar segera diselesaikan.

Tuntutan pertama, massa aksi mendesak Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin untuk turun tangan dalam menyelesaikan konflik sengketa lahan yang terjadi di Dago Elos, Kota Bandung.

Tak hanya itu, mereka juga meminta Bey Machmudin untuk menyelesaikan konflik sengketa pasar antara pedagang lama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung. 

"Menuntut Pj Gubernur Jawa Barat untuk berpihak kepada warga Dago Elos dalam konflik sengketa lahan antara warga dengan pihak swasta (PT Dago Inti Graha dan Muller cs) dan pedagang Pasar Banjaran atas konflik sengketa pasar antara pedagang lama dengan Pemerintah Kabupaten Bandung," kata Koordinator Lapangan Aksi Mahasiswa Jawa Barat, Arya Pradana.

Arya mengatakan, pihaknya juga meminta sikap tegas Bey Machmudin terkait penggurusan di wilayang Rempang.

"Menuntut sikap tegas Pj Gubernur Jawa Barat sebagai representatif wargi Jawa Barat untuk menyuarakan solidaritas terhadap Masyarakat yang tergusur di wilayah Rempang," katanya.

Selain itu, pihaknya juga menuntut Bey Machmudin untuk segera permasalahan sampah di Jawa Barat.

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut