Kasus Dugaan Aliran Sesat di Buahbatu, Ini Penjelasan Wakil Wali Kota Bandung
"Kalau memang itu tidak bisa diselesaikan di temen-temen kewilayahan, cepat aja dilaporkan ke tingkat kota sehingga tidak menjadi bom waktu," ujar Wakil Wali Kota.
Terkait pangawasan terhadap ajaran yang dikembangkan oleh KH R, pimpinan Yayasan Baiti Jannati, Yana menuturkan, hal itu ranah MUI. "Saya pikir, aparat kewilayahan kompak sebetulnya bisa cepat terdeteksi. Alhamdulillah ini juga sudah terdeteksi gak sampai eskalasinya meningkat. Alhadmulillah kondusif," tutur Yana Mulyana.
Diberitakan sebelumnya, Maman, salah satu pengurus Yayasan Baiti Jannati mengatakan, yang terjadi saat ini sebenarnya isu dari sebelah pihak. "Padahal, uayasan kami sudah bersih sebenarnya. Karena yayasan kami pada 2018, jadi tiga tahun lalu, dipanggil sama pihak berwenang. Bahkan ketua kami dua hari di sana. Ditanya segala macam tentang yayasan," kata Maman, Kamis (24/6/2021).
Setelah itu, ujar Maman, keluarlah hasil bahwa Yayasan Baiti Jannati tidak sesat, bersih. Bahkan dari pihak berwenang, Yayasan Baiti Janati itu kreativitas dalam beragama. "Kreativitas dalam beragama itu mulia," ujar Maman.
Mamang menuturkan tidak mengerti sekarang terjadi lagi protes dari warga setelah pengurus yayasan dipanggil litbang pada 2018. Bahkan beberapa kelompok menuding Yayasan Baitti Jannati itu sesat.
Editor: Agus Warsudi