Ini Kronologi Kebakaran Pabrik Tekstil di Bandung Kulon, Api Muncul di Bagian Produksi
"Karena api semakin besar karyawan langsung menghubungi emergency call 113 Diskar PB Kota Bandung," kata Kasi Rescue Diskar PB Kota Bandung, Senin (4/10/2021).
John Erwin Indradi menyatakan, luas area yang terbakar sekitar 1.000 meter persegi. "Untuk penyebab kejadian belum diketahui, masih dalam penyelidikan petugas kepolisian. Kisaran kerugian juga belum bisa diperkirakan," ujar John Erwin Indradi.
Untuk memadamkan api, Diskar PB Kota Bandung menerjunkan dua unit pancar UPT Barat
enam unit dari mako pusat, satu unit UPT Selatan, satu unit UPT Timur, satu unit UPT utara, tiga unit tanker, dua unit resue, dan empat unit rescue.
Unsur dukungan, tiga unit pancar UPTD Pemadam Kebakaran Kota Cimahi, ambulans PMI, ambulans Dinkes Kota Bandung, Polsek Bandung Kulon, dan TNI. "Tidak ada korban, baik luka maupun jiwa dalam kejadian ini," tutur Kasi Rescue Diskar PB Kota Bandung.
Editor: Agus Warsudi