Hantu Asia Afrika Bandung Lebih Takut Polisi Dibanding Virus Corona
BANDUNG, iNews.id - Dari sekian banyak "hantu" di kawasan wisata Asia Afrika, Kota Bandung, mayoritas tidak mengenakan masker. Namun setelah ditegur polisi, hantu pocong, kuntilanak, valak, dan suster ngesot, mau memakai masker.
Fakta itu terungkap saat personel Ditpamobvit Polda Jabar dan Satpamobvit Polrestabes Bandung, menggelar patroli dialogis di kawasan wisata Asia Afrika dan Alun-alun Kota Bandung, Sabtu (12/2/2022) malam. Patroli dialogis digelar untuk memastikan masyarakat mematuhi protokol kesehatan (prokes) Covid 19.
Pantauan di lapangan, puluhan anggota Ditpamobvit Polda Jabar dan Satpamobvit Polrestabes Bandung memberikan imbauan menggunakan pengeras suara kepada pengunjung kawasan Asia Afrika dan sekitarnya.
Masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker, ditegur. Petugas pamobvit pun memberikan masker gratis kepada mereka agar digunakan. Bahkan, superhero dan para hantu yang bergentayangan di kawasan itu pun patuh mengenakan masker setelah ditegur polisi.
Editor: Agus Warsudi