get app
inews
Aa Text
Read Next : Menyesal Dugem saat di Timnas U-19, Yudha Febrian Terima Dikirim ke Pesantren

Gubernur Ridwan Kamil Pasang Target 5.000 Ponpes di Jabar Mandiri Ekonomi 

Rabu, 09 Desember 2020 - 07:30:00 WIB
Gubernur Ridwan Kamil Pasang Target 5.000 Ponpes di Jabar Mandiri Ekonomi 
Gubernur Jabar Ridwan Kamil meninjau produk yang dihasilkan ponpes dalam ajang Temu Bisnis dan Pameran Virtual OPOP 2020 di Kota Bandung, Selasa (8/12/2020). (Foto: Agung Bakti Sarasa)

BANDUNG, iNews.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menargetkan sebanyak 5.000 pondok pesantren (ponpes) di Jabar memiliki kemandirian ekonomi dalam lima tahun ke depan. Ponpes mampu menghasilkan berbagai macam produk bernilai ekonomi sehingga tak lagi bergantung kepada bantuan dermawan.

Target tersebut disampaikan Ridwan Kamil saat menutup kegiatan Temu Bisnis dan Pameran Virtual One Pesantren One Product (OPOP) 2020 yang diikuti 500 ponpes di Jabar di Hotel Papandayan, Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung, Selasa (8/12/2020). "Dalam lima tahun ke depan, Pemprov Jabar menargetkan ada 5.000 pesantren bisa mandiri dalam perekonomian," ujar Ridwan Kamil.

Gubernur yang akrab disapa Kang Emil itu mengapresiasi dan menyambut baik ajang Temu Bisnis dan Pameran Virtual OPOP 2020 tersebut. Pasalnya, ponpes kerap kali kesulitan secara ekonomi karena hanya mengandalkan bantuan dari dermawan.

Namun, ujar Kang Emil, melalui program OPOP, ponpes-ponpes di Jabar kini dipacu untuk menghasilkan produk yang kemudian dijual kepada masyarakat. Sehingga, ponpes mampu mandiri secara ekonomi.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut