get app
inews
Aa Text
Read Next : Bawa Kabur Dump Truck dari KBB ke Karawang, Pencuri dan Penadah Ditangkap Polisi

Eks TKW di Karawang Tulus Rawat Anak Majikan Pengidap Down Syndrome asal Taiwan

Senin, 05 Juni 2023 - 18:14:00 WIB
Eks TKW di Karawang Tulus Rawat Anak Majikan Pengidap Down Syndrome asal Taiwan
Siti Aisyah dan Sha Hwang, anak down syndrome asal Taiwan yang dirawat, menerima kunjungan Dedi Mulyadi. (FOTO: ISTIMEWA)

Sejak lahir, Sha Hwang dirawat oleh sang ayah. Sejak dirawat oleh Siti, Sha Hwang menjadi dekat dengan perempuan asal Karawang itu. Saat itu, Sha Hwang berusia 16 tahun.

“Bapak anak ini bekerja seperti penjaga perumahan, kalau di sini mungkin satpam. Saya dulu digaji Rp8 juta per bulan,” kata Siti kepada Dedi Mulyadi yang mengunjunginya.

Menurut Siti, Sha Hwang anak yang sangat baik. Setelah sekitar enam tahun bekerja, kontrak Siti harus berakhir dan memutuskan kembali ke Indonesia. 

Sebelum kontrak kerja berakhir ada sejumlah calon pengasuh pengganti. Namun Sha Wang ingin tetap bersama Siti.

“Bapaknya mempercayakan anaknya ke saya ketimbang ibu dan kakaknya. Posisi ibunya tidak cerai tapi pisah rumah, tidak mau mengurus anaknya. Anak ini dari bayi dirawat sama bapaknya,” ujar Siti.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut