Ditreskrimum Polda Jabar Kirim Surat Pemanggilan Kedua Habib Rizieq
Sedangkan tim kuasa hukum Habib Rizieq, Hendy Noviandi mengatakan, Polda Jabar telah melayangkan surat panggilan terhadap kliennya (Habib Rizieq) untuk menjalani pemeriksaan terkait kasus dugaan menghalang-halangi penanggulangan wabah Covid-19.
"Iya, ada pemanggilan untuk klien kami, Habib Rizieq Shihab, terkait tuduhan menghalang-halangi penanggulangan wabah," kata Hendy di Mapolda Jabar.
Hendy mengemukakan, Habib Rizieq tidak berniat mangkir dari agenda pemeriksaan tersebut. Ketidakhadiran Habib Rizieq dikarenakan tengah dalam masa pemulihan.
"Kami dalam hal ini sebagai kuasa hukum hadir di sini bukan untuk mangkir, tetapi bersikap kooperatif, menyampaikan surat bahwa beliau hari ini sedang dalam masa pemulihan," ujarnya.
Editor: Agus Warsudi