get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempa Hari Guncang Cimahi, Terasa Cukup Kuat di Lembang hingga Dago Bandung

Dishub KBB Segera Buka Trayek Angkutan Umum Sindangkerta-Jatinangor

Rabu, 19 Mei 2021 - 20:27:00 WIB
Dishub KBB Segera Buka Trayek Angkutan Umum Sindangkerta-Jatinangor
Subterminal Padalarang sementara yang berada di Pasar Curug Agung, Padalarang. Dishub KBB mengusulkan untuk membuka trayek baru, Sindangkerta-Jatinangor. (Foto: Adi Haryanto)

BANDUNG BARAT, iNews.id - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bandung Barat (KBB) mengusulkan membuka trayek Sindangkerta-Jatinangor. Usulan itu telah disampaikan ke Dishub Jabar mengingat trayek ini melintasi beberapa wilayah, yaitu Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bandung, dan Sumedang.

"Rutenya dari Sindangkerta melewati Cihampelas masuk Tol Soroja dan langsung ke Jatinangor. Jadi tidak melewati Cimareme. Ini untuk menghindari bersinggungan dengan trayek jarak dekat yang sudah terlebih dahulu ada," kata Kepala Dishub KBB Lukmanul Hakim didampingi Kabid Angkutan Eman Sulaeman, Rabu (19/5/2021).

Lukmanul mengemukakan, moda transportasi yang akan digunakan untuk melayani trayek Sindangkerta-Jatinangor berupa bus. Nanti, bus Sindangkerta-Jatinangor ini bisa menjaring pasar penumpang yang hendak berwisata ke KBB bagian selatan, para pekerja, dan pelajar atau mahasiswa. 

"Adanya trayek ini bisa menghidupkan potensi yang ada di sana (Sindangkerta), serta membantu aktivitas warga di selatan yang memiliki pekerjaan dan sekolah di sekitar Jatinangor," ujarnya.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut