Bayi Kembar Siam asal KBB Berhasil Dipisahkan, Libatkan 102 Tenaga Medis
BANDUNG BARAT, iNews.id - Bayi kembar siam Ayesha Azalea Putri Emira dan Aleeya Azalea Putri Emira asal Kampung Umur-umuran, Desa Cipada, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB), berhasil dipisahkan, Rabu (21/12/2022). Keberhasilan pemisahan tubuh kedua bayi ini pun disambut bahagia kedua orang tuanya.
Seusai operasi, putri kembar pasangan Eka Lasmana (23) dan Mira Rahayu (24) tersebut kemudian masuk di ruangan Pediatric Intensive Care Unit (PICU), untuk dilakukan observasi pascaoperasi dan pemantauan kondisi kesehatan tubuhnya setelah menjalani operasi sekitar tiga jam.
"Semua lega, karena operasi berjalan dengan lancar dari pukul 9.45 WIB sampai pukul 17.00 WIB. Operasi melibatkan tim dokter dan perawat sebanyak 102 orang," kata Wakil Ketua DPRD, KBB, Ida Widaningsih, Kamis (22/12/2022).
Ida yang saat pelaksanaan operasi pemisahan Ayesha dan Aleeya ikut mendampingi mengaku bersyukur pada akhirnya operasi itu bisa terlaksana dengan lancar. Apalagi keduanya harus menunggu selama 11 bulan untuk akhirnya bisa dilakukan tindak operasi pemisahan.
Dia pun mengucapkan terimaka kasih kepada semua pihak yang telah membantu baik tenaga, pikiran, moril maupun materil kepada Ayesha dan Aleeya. Ida pun mengaku memiliki hubungan emosional yang cukup dekat dengan bayi kembar tersebut. Mengingat sejak dilahirkan ibunya, selama beberapa hari keduanya sempat menginap di kediamannya.
"Saya sangat-sangat bersyukur pada akhirnya operasi ini bisa terlaksana dan berhasil. Terima kasih pada semua pihak, terutama Pak Bupati Bandung Barat, BPJS Kesehatan, Dinas Kesehatan, dan para relawan yang sudah membantu," ujarnya.
Dirinya secara intensif bolak-balik menengok Ayesha dan Aleeya untuk memantau perkembangan kondisinya dengan dibantu tim relawan, Puskesmas Cisarua dan Dinas Kesehatan KBB. Ketika operasi selesai dan berhasil, Ida mengaku terharu.
Pascaoperasi, lanjut Ida, Ayesha dan Aleeya masih tetap butuh bantuan karena harus menjalani proses pemulihan, kemudian perawatan supaya kondisinya stabil.
"Mohon doanya, agar Ayesha dan Aleeya bisa cepat pulih dan bisa kembali sehat, berkembang sebagaimana anak-anak lain," ucapnya.
Editor: Asep Supiandi