get app
inews
Aa Text
Read Next : Sambil Menangis, Yana yang Dikabarkan Hilang di Cadas Pangeran Minta Maaf 

Astaga, Yana Sempat Berniat Bunuh di Jurang Cadas Pangeran Sumedang

Senin, 22 November 2021 - 22:25:00 WIB
Astaga, Yana Sempat Berniat Bunuh di Jurang Cadas Pangeran Sumedang
Yana Supriatna, ditemani istrinya, menyampaikan permohonan maaf. (Foto: ISTIMEWA/YOUTUBE)

SUMEDANG, iNews.id - Yana Supriatna (40), pria yang sempat dikabarkan hilang misterius di Jalan Nasional Cadas Pangeran, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, sempat berniat bunuh diri. Namun niat itu akhirnya diurungkan.

Pengakuan itu disampaikan Yana saat diminta hadir memberikan kesaksian dan menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat di Mapolres Sumedang, Senin (22/11/2021). Permohonan maaf Yana disiarkan langsung oleh akun Instagram @polresumedang.

Sambil menangis sesenggukan, Yana Supriatna, warga Kampung Babakan Regol, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang ini, mengatakan, semula, berencana mengakhiri hidup dengan terjun ke jurang di tepi Jalan Cadas Pangeran.

Namun niat itu urung dilakukan. Yana akhirnya memilih jalan lain dengan cara menghilang dan seolah-olah menjadi korban kejahatan. 

"Awalnya saya mau mengakhiri hidup namun masih ingat dan beristigfar. Saya memilih menghilang seolah-olah sebagai korban tindak kejahatan," kata Yana didampingi istrinya. 

Niat tak baik itu sempat terbersit di pikiran Yana karena sedang kalut terbelit masalah keluarga dan pekerjaan. "Adapun kejadian yang sebenarnya saya sedang banyak masalah keluarga dan beban kerja," ujar Yana. 

Atas kegaduhan yang ditimbulkan akibat ulahnya, Yana mengaku salah dan meminta maaf Yana. Dia menyatakan, kabar tentang dirinya hilang akibat menjadi korban kejahatan di Jalan Cadas Pangeran pada Rabu (17/11/2021) petang itu, bohong. 

"Saya Yana Supriatna sepenuhnya dengan adanya pemberitaan yang viral, saya saat itu mengirim pesan ke istri saya bahwa saya menjadi korban kejahatan, dengan ini saya menyampaikan permohonan maaf sebesar-besarnya kepada aparat keamanan, TNI Polri, Basarnas, BPBD, Satpol PP, keluarga, dan masyarakat umum," tuturnya.

Yana juga meminta maaf atas kabar bohong yang dibuatnya sehingga membuat seluruh petugas mencari keberadaannya sekaligus tidak menyangka akan menjadi persoalan serius. 

Isu begal yang dibuatnya melalui pesan suara atau voice note adalah tidak benar. Dia juga membantah kepergian dirinya ke Cirebon bukan untuk menemui istri kedua. "Saya tidak punya istri kedua. Isu begal itu buatan saya," ucap Yana. 

"Sekali lagi saya atas nama Yana Supriatna dan keluarga, mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada masyarakat luas dan berjanji tidak akan mengulangi lagi. Demikian permohonan maaf saya sampaikan tanpa ada paksaan dari pihak manapun," ucap Yana.

Sebelumnya diberitakan, Yana sempat membuat heboh karena dikabarkan hilang di Cadas Pangeran pada Rabu (17/11/2021) sekitar pukul 18.00 WIB. Yana akhirnya ditemukan oleh tim Buru Sergap (Buser) Satreskrim Polres Sumedang di wilayah Dawuan pada Kamis (18/11/2021) sore. 

Petugas kemudian membawa Yana ke Mapolres Sumedang untuk menjalani pemeriksaan. Dugaan sementara, Yana pergi ke Dawuan karena ada masalah pekerjaan sebagai karyawan kantor notaris di Kota Bandung.

Namun, kabar tentang hilangnya Yana di Cadas Pangeran, Sumedang telanjur membuat geger masyarakat. Tak hanya keluarganya, semua pihak pun turut prihatin. Apalagi beredar dua pesan singkat suara atau voice note Yana.

Dalam pesan suara itu, Yana mengabarkan kepada istrinya bahwa dirinya sedang sholat Isya di Cadas Pangeran. Kemudian di voice note kedua, Yana mengirimkan suara seolah-olah dianiaya oleh seseorang.

Setelah menerima laporan dari keluarganya, Polres Sumedang meminta bantuan Badan SAR Nasional (Basarnas) Bandung, Ditsabhara Polda Jabar, dan unsur SAR lain untuk mencari korban Yana.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut