20 Makanan Khas Jawa Barat, Nomor 14 Awalnya Hidangan Rakyat Jelata
Makanan khas Jawa Barat ini disebut combro atau singkatan dari oncom di jero (oncom di dalam). Ketika anda pernah mencicipi jemblem di Jawa Timur, kira-kira seperti itulah jajanan ini. Jemblem dan combro mempunyai bahan dasar yang sama yaitu dari singkong yang diparut, diberikan isian, kemudian dibentuk lonjong, lalu digoreng hingga matang. Perbedaan dari jemblem dan combro terletak pada isian serta rasanya.
Jemblem berisi gula aren sehingga berasa manis sedangkan combro berisi tumis oncom sehingga memiliki cita rasa yang asin, gurih, dan bahkan beberapa pedagang menjual varian pedas.
Badros adalah salah satu jajanan tradisional yang masih ada hingga saat ini. Bandros dibuat dari bahan utama yaitu tepung beras yang dicampur dengan santan dan juga parutan kelapa. Setelah jadi, adonan kue bandros digoreng dengan cetakan khusus berbentuk setengah lingkaran seperti cetakan kue pukis. Rasa dari kue bandros sendiri yaitu asin, gurih, dan manis.
Itulah beberapa jenis makanan khas Jawa Barat yang cukup populer dengan ciri khasnya masing-masing.
Dodol dan wajit merupakan makanan khasl Jawa Barat yang sudah sangat populer. Keduanya memiliki rasa manis, namun cara pengolahannya benar-benar berbeda.
Dodol merupakan kuliner berbahan dasar tepung beras ketan, gula, dan santan kelapa. Cara membuatnya mencampur seluruh bahan ke dalam air, untuk selanjutnya diaduk dalam kuali besar. Adonan dodol yang sedang dimasak tidak boleh dibiarkan terlalu lama tanpa pengawasan, karena jika dibiarkan begitu saja maka akan mudah lengket, keras, hangus di bagian bawah, serta akan membentuk kerak pada kuali atau wajan.
Sedangkan wajit memiliki bahan dasar yang hampir sama dengan dodol. Namun proses pembuatannya lebih mudah karena tak selalu harus diawasi dan bisa dijemur di bawah sinar matahari.
Selanjutnya colenak adalah makanan khas Jawa Barat yang mempunyai nama yang cukup lucu. Colenak singkatan dari dicocol enak. Selain karena namanya yang lucu, jajanan ini juga cukup populer karena rasanya enak dan mudah diterima oleh berbagai kalangan. Colenak berbahan dasar peyeum (tape singkong) yang telah dibakar terlebih dulu, kemudian disiram menggunakan gula merah cair, lalu ditaburi dengan parutan kelapa guna menambah tekstur dan rasa gurih.

Awalnya, makanan khas Jawa Barat ini dianggap sebagai hidangan rakyat jelata. Namun kini, kuliner khas Tasikmalaya tersebut berubah menjadi salah satu hidangan favorit yang sering disajikan di berbagai rumah makan.
Sesuai namanya, tutug oncom merupakan kombinasi antara nasi dengan oncom yang sudah diolah. Agar lebih lezat, tutug oncom bisa disantap dengan ayam goreng, tempe bacem, telur dadar, atau lauk pauk lainnya.
Menurut legenda, makanan ini mulai populer pada tahun 1940-an. Kini tutug oncom tak lagi dianggap sebagai makanan rakyat jelata, namun sudah menjadi kesukaan dari banyak orang.
Editor: Asep Supiandi