CIMAHI, iNews.id - Peristiwa tragis nyaris menimpa seorang pria, pejalan kaki, di bawah flyover Cimindi, Kota Cimahi, Kamis (15/12/2022) siang. Pejalan kaki tersebut nyaris tertabrak kereta yang melintas dengan kecepatan tinggi.
Momen menegangkan itu bahkan sempat direkam video oleh warga. Video berdurasi 29 detik tersebut viral seusai diunggah ke media sosial. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, saat Kereta Api (KA) Cikuray melintas dari arah Bandung menuju Cimahi.
Dalam video tampak terlihat seorang pria berjalan santai menyeberangi perlintasan kereta api. Sementara kendaraan dari kedua arah berlawanan tampak sudah berhenti karena pintu pelintasan telah tertutup.
Pria yang berusia sekitar 40 tahun tersebut tampak menyeberang rel tanpa menoleh ke kanan dan kiri. Warga, pengguna kendaraan, dan petugas yang ada di pos KAI sudah berteriak mengingatkan ada kereta yang akan melintas dan jaraknya semakin dekat.
Editor : Agus Warsudi
Artikel Terkait