Curug Dengdeng di Kampung Harendong, Desa Margamulya, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut. (FOTO: ISTIMEWA)

Udara sejuk dengan panorama persawahan dan hutan di sekelilingnya akan membuat pengunjung ingin berlama-lama saat singgah di Curug Dengdeng. 

Diperlukan waktu sekira 2 jam perjalanan dari pusat kota Kabupaten Garut menuju Curug Dengdeng tersebut. Pemandangan perkebunan teh hingga hutan akan menemani siapa saja yang hendak mendatangi destinasi air terjun di Kecamatan Cisompet itu. 

Rute yang dipilih bisa mengikuti alur jalan antara Cikajang dan Pameungpeuk. Ketika berada di wilayah Cisompet, pengunjung dengan mudah bisa mendapatkan informasi mengenai Curug Dengdeng Desa Margamulya. 

Lokasinya kurang lebih dapat ditempuh dengan berjalan kaki sekitar 500 meter dari Kampung Haredong. Para pengunjung yang berniat datang ke lokasi air terjun ini sangat disarankan menggunakan kendaraan roda dua.

Penyebabnya karena fasilitas parkir untuk mobil di sekitar Curug Dengdeng belum tersedia. Pirman, salah satu warga yang pernah berkunjung ke Curug Dengdeng, mengulas soal trek jalan yang dilalui menuju Curug Dengdeng. 


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network