Para pelaku UMKM milenial di Cianjur antusias mengikuti pelatihan digital marketing. (FOTO: ISTIMEWA)

CIANJUR, iNews.id - Para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Kabupaten Cianjur mengikuti pelatihan digital marketing. Mereka sangat antusias mengikuti pelatihan dan berharap UMKM Cianjur semakin berkembang. 

Para peserta pelatihan proaktif mengikuti pelatihan digital marketing yang diselenggarakan oleh relawan Ganjar Muda Padjadjaran (GMP) pada Jumat (16/6/2023).

"Hari ini kami mengadakan pelatihan dan workshop digital marketing. Acara ini diikuti para pelaku UMKM di Cianjur. Perkembangan UMKM di Cianjur semakin pesat jadi acara seperti dinilai perlu," kata Koordinator Wilayah GMP Jawa Barat Rostandi Iskandar.

Rostandi Iskandar menyatakan, kemampuan digital marketing telah menjadi kebutuhan bagi para pelaku usaha, termasuk UMKM. Kemajuan teknologi informasi harus dimanfaatkan untuk mengembangkan usaha.

Saat ini, ujar Rostandi Iskandar, para pelaku UMKM, harus berhadapan dengan perusahaan-perusahaan besar yang juga memanfaatkan teknologi digital dalam memasarkan produk mereka.


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network