Kepala Kantor Perwakilan BI Jawa Barat Herawanto. (Foto: Arif Budianto)

BANDUNG, iNews.id - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Jawa Barat mencatat, hampir seluruh kota dan kabupaten di Jawa Barat telah menerapkan sistem keuangan online atau nontunai untuk transaksi pengeluaran. Ini menunjukkan digitalalisasi di bidang keuangan telah berhasil diterapkan.

Kepala Perwakilan BI Jawa Barat Herawanto mengatakan, berdasarkan data, perkembangan implementasi Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD) di sisi pengeluaran telah mencapai 100 persen. Berlaku di seluruh daerah atau 27 pemerintah kabupaten atau kota, termasuk Pemprov Jawa Barat.

"Dalam pengelolaan pengeluarannya, seluruh pemerintah Kabupaten/Kota di Jawa Barat telah mengimplementasikan transaksi pengeluaran melalui Surat Perintah Pencairan Dana atau SP2D Online dan juga telah menerapkan payroll non tunai untuk BUMD," kata Herawanto pada acara Rapat Koordinasi Virtual seluruh pemerintah daerah, Kamis (18/3/2021).

Kendati begitu, ujar dia, dari sisi pendapatan yakni pajak dan retribusi daerah, belum seluruhnya menerapkan elektronifikasi. Walaupun, pada umumnya seluruh daerah/kota telah melakukan elektronifikasi, namun masih terbatas sesuai dengan kesiapan dan kebutuhan masing-masing daerah. 


Editor : Agus Warsudi

Halaman Selanjutnya
Halaman :
1 2 3
BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network