Pencarian dilakukan dari mulai titik awal TKM korban tersebut bermain, berenang hingga diduga hanyut tenggelam di aliran sungai Cmandiri.
Sementara itu, tim SAR gabungan berhasil menemukan satu dari dua korban yang tenggelam di Sungai Cimandiri pada Sabtu (20/5/2023) petang tadi.
Korban Afika Lintang Zulfana (8) ditemukan dalam kondisi meninggal dunia sekitar pukul 16.15 WIB pada radius 100 meter dari lokasi kejadian.
"Jasad korban kami temukan di bantaran sungai Cimandiri sudah dalam keadaan terapung kemudian kami evakuasi menuju rumah duka. Sedangkan satu korban lagi atas nama Nisrina Rifdatun Nusabah (8) pencarian akan kembali dilanjutkan oleh unsur SAR gabungan esok hari," kata Koordinator Pos SAR Sukabumi Suryo Adianto.
Editor : Agus Warsudi
2 bocah tenggelam bocah tenggelam dua bocah tenggelam tenggelam di sungai tewas tenggelam di sungai Kabupaten Sukabumi
Artikel Terkait