get app
inews
Aa Text
Read Next : Viral Kebun Sawit di Cirebon, Bupati Perintahkan Cabut dan Ganti Pohon Mangga

Warung Sedekah di Cirebon, Masyarakat Makan Sepuasnya hanya Bayar Rp2.000

Senin, 06 September 2021 - 17:32:00 WIB
Warung Sedekah di Cirebon, Masyarakat Makan Sepuasnya hanya Bayar Rp2.000
Pengemudi ojek online makan di warung sedekah yang digelar Komunitas Milenial Cirebon di Jalan Tuparev, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon. (Foto: iNews/Miftahudin)

CIREBON, iNews.id - Di tengah pandemi Covid-19, sejumlah komunitas di Kota Cirebon, Jawa Barat, berlomba-lomba menggelar kegiatan positif. Seperti, membuka warung sedekah makan sepuasnya untuk masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

Warung sedekah di Jalan Tuparev, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon itu dibuka oleh Komunitas Kajian Milenial Cirebon. Di warung ini, masyarakat bisa makan sepuasnya hanya cukup dengan merogoh kantong sebesar Rp2.000. 

Para pengemudi ojek online, anak yatim piatu, dan dan kaum duafa di sekitar kawasan itu memanfaatkan warung sedekah. Mereka makan sepuasnya dan memasukan uang sedekah Rp2.000 ke tempat yang telah disediakan.

Warung sedekah ini menyediakan berbagai menu, seperti bistik ayam, bihun goreng, tempe, dan puding untuk pencuci mulut. "Menurut saya pribadi ini sangat bagus ya. Apalagi bagi pengemudi ojol, di jalan gitu, mau makan di mana. Kadang mikir dulu, orderan udah berapa," kata Lisa, pengemudi ojek online yang mampir ke warung sedekah.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut