get app
inews
Aa Text
Read Next : 1.000 Pelajar SMA dari 17 Sekolah di Kota Bandung Ikut Vaksinasi Massal di SMAN 5

Upaya Wujudkan Herd Immunity, Kapolri Apresiasi Vaksinasi Massal Persis Bandung

Kamis, 15 Juli 2021 - 16:30:00 WIB
Upaya Wujudkan Herd Immunity, Kapolri Apresiasi Vaksinasi Massal Persis Bandung
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo meninjau vaksinasi Covid-19 massal yang di Gedung Pertemuan Persis Bandung Mahad Al Imarat, Jalan Inhoftank, Kota Bandung. (Foto: Humas Polda Jabar)

BANDUNG, iNews.id - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Kapolda Jabar Irjen Pol Ahmad Dofiri mengapresiasi kegiatan vaksinasi massal yang digelar ormas Persatuan Islam (Persis). Kegiatan ini berlangsung di Gedung Pertemuan Persis Bandung Mahad Al Imarat, Jalan Inhoftank, Kota Bandung, Kamis (15/7/2021).

Jenderal Pol Listyo Sigit mengatakan, semua elemen masyarakat, baik ormas, OKP dan lainnya, di seluruh Indonesia diharapkan berkolaborasi mempercepat vaksinasi Covid-19

"Saya lihat, bermacam-macam yang ikut vaksinasi, mulai dari warga Persis dan juga masyarakat sekitar. Ini tidak hanya Persis tapi juga dibuka untuk siapapun masyarakat yang datang bawa KTP maka akan dilayani," ucap Jenderal Pol Listyo Sigit.

Mantan Kabareskrim Polri ini menyatakan, titik-titik vaksinasi akan terus diperbanyak, berkolaborasi dengan seluruh stakeholder. Vaksinasi bertujuan untuk mewujudkan herd immunity atau kekebalan kelompok terhadap Covid-19.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut