get app
inews
Aa Text
Read Next : Sadis, Pencuri Gasak Harta dan Perkosa Penghuni Rumah di Tanjungkerta Kuningan

Ular Sanca 3 Meter Nyelonong ke Permukiman Warga di Kuningan, Anak-anak Ketakutan

Jumat, 07 Januari 2022 - 10:10:00 WIB
Ular Sanca 3 Meter Nyelonong ke Permukiman Warga di Kuningan, Anak-anak Ketakutan
Ular sanca kembang. (Foto: Ilustrasi)

KUNINGAN, iNews.id - Ular sanca kembang sepanjang 3 meter yang masuk ke permukiman warga, ditangkap petugas pemadam kebakaran (damkar) Kabupaten Kuningan. Hewan melata itu ditangkap dan dievakuasi karena membuat resah masyarakat.

Peristiwa ini terjadi di Dusun Puhun, Desa Ciawigebang, Kecamatan Ciawigebang, Kuningan, Jawa Barat, Rabu (5/1/2022) malam. Kejadian berawal saat anak-anak yang sedang bermain melihat ular sanca masuk ke pekarangan rumah. Saat melihat ular besar itu, anak-anak berteriak ketakutan.

Warga Dusun Puhun, Desa Ciawigebang berusaha menangkap ular itu tetapi tidak berhasil bersembunyi di sebuah lubang. Khawatir mengancam keselamatan warga, terutama anak-anak, akhirnya warga meminta bantuan petugas damkar Kuningan mengevakuasi ular tersebut.

Setelah menerima laporan, petugas damkar Kuningan meluncur ke lokasi penemuan ular. Anggota damkar Kuningan menggunakan alat khusu berhasil mengevakuasi ular sanca tersebut dari persembunyiannya.

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut