Tragis, Mahasiswa Tewas Terserempet Truk Tangki di Jalan Setiabudhi Bandung
Rabu, 28 September 2022 - 18:43:00 WIB
Jasad mahasiswa tersebut, dievakuasi ke RS Hasan Sadikin (RSHS) Kota Bandung. "Korban dievakuasi ke RSHS," ujar Iptu Arief Saepul Haris.
Kasus kecelakaan ini, tutur dia, ditangani oleh Unit Gakkum Satlantas Polrestabes Bandung. Caca Supriatna (50), sopir truk tangki berpelat nomor D 8353UF yang menyerempet tubuh korban, telah diamankan.
Saat ini Caca, warga Kampung Paneungteung, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat (KBB) diperiksa intensif petugas.
Editor: Agus Warsudi