Tim SAR Gabungan Evakuasi 84 Jiwa Korban Banjir di Teluk Jambe Karawang
BANDUNG, iNews.id - Hingga pukul 14.25 WIB, Sabtu (20/2/2021) tim search and rescue (SAR) gabungan telah mengevakuasi 84 warga korban banjir di Desa Mekarmulya, Kecamatan Teluk Jambe Barat, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Mereka terdiri atas, orang dewasa, lanjut usia (lansia), anak-anak, dan bayi.
"Seluruh korban terdampak banjir dievakuasi ke Kantor Desa Mekarmulya," kata Kepala Basarnas Bandung Deden Ridwansah dalam rilis resmi Basarnas BAndung, Sabtu (20/2/2021).
Kondisi terkini banjir yang merendam Kecamatan Teluk Jambe Barat, ujar Deden, hingga pukul 15.00 WIB, tinggi muka air (TMA) antara 30-200 sentimeter (cm), cuaca mendung. "Hingga saat ini tim masih melaksanakan bantuan evakuasi di beberapa lokasi banjir di Kabupaten Karawang," ujarnya.
Editor: Agus Warsudi