get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Gerombolan Bermotor Bertikai di Jalan Gatsu Lengkong Bandung, 5 Terluka

Tabuh Genderang Perang Lawan Geng Motor, Kapolrestabes Bandung: Akan Saya Libas, Sikat!

Kamis, 03 November 2022 - 18:28:00 WIB
Tabuh Genderang Perang Lawan Geng Motor, Kapolrestabes Bandung: Akan Saya Libas, Sikat!
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung akan melibas geng motor yang meresahkan. (FOTO: HUMAS POLRESTABES BANDUNG)

Dalam peristiwa itu, 20 orang berboncengan 10 motor, mengeroyok pengendara motor menggunakan senjata tajam. Bahkan pelaku ada yang membawa senjata api (senpi) jenis pistol.

Sebelumnya, aksi kekerasan gerombolan bermotor juga terjadi di Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung dekat Hotel Baltika pada Minggu 25 September 2022 dini hari.

Peristiwa ini melibatkan kelompok bermotor, Barshake Boysclub dan Pelajar Mahasiswa GBR Indonesia (PMGI) melawan kelompok Rojali. Akibat bentrokan ini, lima orang jadi korban. 

Polisi dari Polsek Lengkong berhasil menangkap enam dari puluhan pelaku bentrokan itu. Empat dari enam pelaku masih di bawah umur. Sedangkan dua pelaku telah dewasa yaitu, Raka Viradya Pratama (20), dan Rizky Wijaya alias Jaya (18). 

Kronologi kejadian berawal saat 50 anggota kelompok Barshake Boysclub dan PMGI konvoi motor di Jalan Gatot Subroto, Kota Bandung, Jawa Barat. Di lokasi kejadian, mereka berpapasan dengan para korban dari kelompok Rojali. 

Editor: Agus Warsudi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut