Sebelum Presiden Jokowi ke Subang dan Sumedang, Pangdam Siliwangi Cek Lokasi Aman
Sebelum meresmikan Bendungan Sadawarna, kata Kapendam Siliwangi, Presiden Jokowi mengunjungi Pasar Subang. Di sini, Presiden Jokowi membagikan bantuan langsung tunai (BLT) kepada pedagang, sembako, dan kaus.
"Setelah acara itu, Presiden melanjutkan perjalanan ke Sumedang untuk meresmikan Bendungan Sadawarna. Kemudian, Presiden kembali ke Kabupaten Subang untuk membagikan bantuan untuk pedagang di Pasar Pujasera Subang," kata Kapendam Siliwangi.
Untuk menyukseskan kunjungan Presiden Jokowi di wilayah Jawa Barat, ujar Kapendam, Pangdam III Siliwangi didampingi sejumlah pejabat utama Kodam Siliwangi meninjau lokasi.
“Satu persatu obyek yang akan dikunjungi dicek, seperti Pasar Subang dan Pasar Pujasera, serta Bendungan Sadawarna. Pangdam Siliwangi memastikan keamanan lokasi,” ujar Kolonel Inf Adhe Hansen.
Editor: Agus Warsudi