get app
inews
Aa Text
Read Next : Diduga akibat Mudik Lebaran, Puluhan Santri di Majalengka Positif Covid-19

Santri Terpapar Covid-19 di Pesantren Al-Qur'aniyyah Majalengka Jadi 50 Orang

Rabu, 16 Juni 2021 - 12:51:00 WIB
Santri Terpapar Covid-19 di Pesantren Al-Qur'aniyyah Majalengka Jadi 50 Orang
Spanduk peringatan penerapan prokes di pintu masuk pesantren Al-Qur'aniyyah, Majalengka. (Foto: MPI/Inin Nastain)

Terkait penerapan Protokol Kesehatan (Prokes), Yuyut memastikan pesantrennya sudah memberlakukannya secara ketat. Hal itu sudah dilakukan sejak pandemi pertama kali terjadi.

"Sebetulnya di sini yang paling ketat dalam penerapan Prokes . Makanya di mana-mana ada peringatan pakai masker. Selama setahun kemarin ada Covid, di sini tidak bisa menerima tamu secara leluasa, sembarangan," ujarnya.

Bahkan, saat para santri kembali ke pesantren setelah mudik, lanjut dia, pihaknya berinisiatif untuk melakukan rapid test antigen. Saat itu, jelas dia, hasilnya nonreaktif.

"Sebenarnya setelah liburan, santri kita test antigen seluruhnya, dan nonreaktif. Ternyata Allah Maha Kuasa segalanya, dan kita hanya ikhtiar. Di sini ada 130 santri. Mudah-mudahan jadi pelajaran untuk pesantren lain, betapa pentingnya penerapan Prokes," ucap dia.

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut