Rp6,5 Miliar Dana Hibah Pramuka dari Pemkot Bandung Diduga Dikorupsi
Selasa, 29 Maret 2022 - 14:55:00 WIB
Berdasarkan hasil pemeriksaan, tutur Kasipenkum Kejati Jabar, penyidik mendapatkan dua alat bukti hingga meningkatkan status perkara dari penyelidikan ke penyidikan. Dalam tahap penyidikan ini, penyidik akan melakukan pemanggilan kepada pihak-pihak terkait.
Bahkan tak menutup kemungkinan, saksi yang sudah diperiksa akan dipanggil lagi. "Menurut rencana, para saksi terkait perkara akan dipanggil oleh penyidik untuk dimintai keterangan mulai minggu depan," tutur Kasipenkum. AGUS WARSUDI
Editor: Agus Warsudi