Ridwan Kamil Raih Penghargaan Kepala Daerah Inovatif 2021 dari MNC Portal Indonesia

Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengucapkan selamat kepada sejumlah kepala daerah yang mendapatkan penghargaan dari MPI.
Menurut Hary Tanoesoedibjo, capaian para kepala daerah sangat luar biasa karena masih bisa bangkit di tengah pandemi Covid-19.
"Kepada para penerima award saya ucapkan selamat, selamat, selamat, ini hal luar biasa di tengah pandemi masih bisa memajukan ekonomi daerah," ujar Hary Tanoe.
Berikut kepala daerah yang mendapatkan apresiasi dalam Malam Penganugerahan Kepala Daerah Inovatif 2021:
1. Gubernur Jawa Barat dengan kategori layanan publik
2. Gubernur Jawa Timur dengan kategori kesehatan
3. Gubernur Kalimantan Tengah dengan kategori pendidikan
4. Bupati Tanah Laut dengan kategori ekonomi
5. Wali Kota Solok dengan kategori ekonomi
Editor: Agus Warsudi