MAJALENGKA, iNews.id - Petugas Satuan Reserse Narkoba Polres Majalengka menggelar razia tempat hiburan malam, Minggu (5/12/2021) malam. Dari razia itu, petugas dapati seorang pengunjung kafe positif mengonsumsi obat keras Benzodiazepin.
Fakta tersebut diperoleh berdasarkan hasil tes urine yang dilakukan petugas terhadap para pengunjung dan karyawan kafe di Kecamatan Jatiwangi. Satu dari sejumlah pengunjung yang dites urine diketahui positif.
Untuk mencari barang bukti, sejumlah petugas menggeledah kendaraan milik pengunjung kafe positif mengonsumsi obat keras jenis Benzodiazepin tanpa resep dokter tersebut.
Namun petugas tak menemukan sisa obat keras yang dikonsumsi pengunjung tersebut. Petugas pun menggelandang pengunjung kafe itu ke Mapolres Majalengka guna penyelidikan lebih lanjut.
Editor : Agus Warsudi