get app
inews
Aa Text
Read Next : Sensasi Berkuda di Kaki Gunung Tangkuban Parahu Perbatasan Lembang-Subang

Puncak Liburan Terjadi Sebelum Pergantian Tahun, Wisatawan Turun saat Nataru

Minggu, 09 Januari 2022 - 12:02:00 WIB
Puncak Liburan Terjadi Sebelum Pergantian Tahun, Wisatawan Turun saat Nataru
Wisatawan memadati objek wisata Pantai Pangandaran. (Foto: iNews/IRFAN RAMDIANSYAH)

BANDUNG, iNews.id - Pelaku pariwisata di Jawa Barat mengaku puncak liburan terjadi sebelum masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021/2022. Saat momen libur Nataru, wisatawan cenderung menurun. 

Ketua Asosiasi Pengusaha Travel Agen Indonesia (Asita) Budijanto Ardiansjah mengatakan, pada momen libur Nataru, kunjungan wisata justru cenderung turun atau lebih sepi. Hal itu karena masyarakat telah berwisata sebelum Nataru. 

"Kalau untuk wistasan antardaerah justru lebih ramai sebelum libur Natal atau Tahun Baru. Pada libur Nataru, wiswatan justru cenderung sepi," kata Budijanto kepada MPI, Minggu (9/1/2022). 

Menurut dia, masyarakat lebih memilih melakukan perjalanan sebelum Nataru, khawatir ada pembatasan saat akhir tahun. "Mereka memilih berwisata lebih cepat karena khawatir dilarang saat akhir tahun," ujarnya. 

Budi menjelaskan, destinasi wisata yang dikunjungi pun cukup beragam. Di Jabar misalnya ada Pantai Pangandaran, Pelabuhan Ratu, Puncak, Cipanas, dan lainnya. Sementara destinasi luar daerah seperti Bali, Yogyakarta, Bromo, dan lainnya. 

Sementara, keramaian pada akhir tahun lebih banyak dilakukan wisatawan lokal. Seperti destinasi Kebun Binatang Bandung, Lembang, Ciwidey, dan lainnya lebih banyak wisatawan Bandung raya. 

Editor: Asep Supiandi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya

iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut