Puluhan Warga Malam-malam Datangi Mapolres Garut, Laporkan Penipuan Investasi Bodong
Soni Sonjaya menyebut, paling kecil jumlah uang yang diinvestasikan kliennya Rp5 juta. "Ada juga yang nilai investasinya besar mencapai ratusan juta satu orang," ujar Soni Sonjaya.
Para korban, tutur Soni, mendapatkan iming-iming keuntungan dengan persentase berbeda. Waktu pencairan keuntungan pun bervariasi, mulai dari 15 hari hingga satu bulan. "Ada yang dijanjikan dapat keuntungan 15 persen, 20 persen, dan banyak lagi," tuturnya.
Pelaporan para korban, kata Soni, telah berlangsung sejak Rabu siang. "Waktu siang ada sekitar 30 orang lebih yang melapor. Sementara malam ini ternyata ada juga yang melapor. Setelah ditelusuri di dalam grup investasi mereka, rupanya ada 130 orang (yang berinvestasi). Kemungkinan akan terus bertambah yang melapor ini," ucap Soni.
Editor: Agus Warsudi